News

Bungkam Isu Hamil, Bunga Citra Lestari Pamer Foto Perut Rata

51
×

Bungkam Isu Hamil, Bunga Citra Lestari Pamer Foto Perut Rata

Share this article
Bungkam Isu Hamil, Bunga Citra Lestari Pamer Foto Perut Rata

Bunga Citra Lestari atau BCL baru-baru ini dikabarkan hamil karena perutnya yang membuncit.

Sadar bentuk tubuhnya menjadi bahan perbincangan, BCL mengaku sedih karena bentuk perutnya menjadi bahan gosip.

BCL juga merasa sakit hati karena sikap publik terhadap body shaming terhadap bentuk perutnya.

 

“(Nggak hamil). Aku lebih sedih karena di-body shaming. Aku lebih sakit hati karena body shaming. Hei i eat u know. Its not flat, its ibu-ibu ya, kalau flat aku gini nih,” kata BCL .

“This is normal human being yang suka makan tengah malam. My body shape agak buncit. Taping gak semua orang tahu soal angle, bloating happening, u have a periode,” ujarnya kala itu.

Pelantun Karena I Love You itu kemudian mengunggah video dirinya sedang berolahraga. Seolah ingin melempar soal miring, BCL memar di bentuk perutnya yang ramping.

Bahkan, ibu satu anak ini memamerkan beberapa pose untuk memperlihatkan perutnya yang rata.

“Its all about the posture and the angle,” tulis BCL singkat seraya julurkan lidah di akhir video.

Dalam unggahan lainnya, BCL kembali mengunggah foto yang dibagikan oleh pelatih olahraganya.

Dalam foto tersebut, BCL terlihat tersenyum sambil berpose. Perutnya juga terlihat rata bahkan samar-samar terlihat abs yang menonjol.