Dokter Richard Lee Masih Tampan Walau Punya 3 Anak, Sering Merasa Risih Diajak Pacaran

  • Whatsapp


Dokter Richard Lee Masih Tampan Walau Punya 3 Anak, Sering Merasa Risih Diajak Pacaran

Nama Richard Lee semakin santer diberitakan setelah perseteruannya dengan aktris Kartika Putri. Dokter kecantikan ini juga beberapa kali muncul di podcast artis Indonesia.

Sebagai seorang dokter muda dan tampan, Richard Lee tidak lepas dari sejumlah gangguan dari orang lain, terutama wanita.

Read More

Richard Lee mengaku sering menerima pesan langsung atau DM dari sejumlah wanita yang memintanya menjalin hubungan asmara.

Ternyata, tak sedikit yang mengira pemilik klinik kecantikan Athena ini masih lajang.

Namun, dokter langsung menepisnya dengan menjelaskan bahwa dirinya sudah memiliki seorang istri dan tiga orang anak.

Richard Lee (Instagram)

“Bapak 3 anak, bukan bujangan. Stop DM ajak pacaran, kalo dm konsul wajah saya ladenin (emoji heran)’, tulis Richard Lee dalam unggahannya, Sabtu (24/9/2022).

Warganet yang melihat ini pun penasaran dengan DM para wanita tersebut. Sementara yang lainnya mengatakan bahwa sekarang memang zaman wanita menyukai pria beristri.

“Coba di-capture dok DM-nya, bikin ngakak aja,” kata akun @imel_***.

“Serius dok ada yg dm ajak pacaran?,” sambung akun @nela_***.

“Tapi ada lho dok populasi wanita yang demennya sama yang beranak dan beristri pula,” imbuh akun @devi***.

Related posts