Mayang Pamer Suara Merdu Lewat Lagu Duet Sama Nicky Tirta Bungkam Tuduhan Netizen Soal Suara Jelek


Mayang Pamer Suara Merdu Lewat Lagu Duet Sama Nicky Tirta Bungkam Tuduhan Netizen Soal Suara Jelek

Mayang Fitri yang lebih dikenal dengan Mayang, adik dari mendiang Vanessa Angel sering kali mendapat hujatan karena suaranya. Beberapa netizen menganggap suara Mayang jelek.

Namun, Mayang enggan berpikir banyak soal penistaan ​​itu. Ia lebih suka menjawabnya dengan kerja.

Read More

Mayang Fitri mengaku tidak terlalu memikirkan kritikan netizen terhadap suaranya yang kerap dianggap jelek. Menurutnya, lebih baik dia fokus untuk meningkatkan kemampuan menyanyinya.

“Aku bukan tipe orang yang mikirin banget sama ketikan negatif dari netizen. Aku ya udah menampilkan yang terbaik, menampilkan semaksimal mungkin, aku asah terus kemampuan aku,” ungkap Mayang Fitri kepada awak media di kawasan Jakarta Selatan pada Jumat, 25 November 2022.

Mayang memiliki cerita lucu tentang suaranya yang sering dianggap buruk. Ternyata, pencipta lagu terbarunya yang berjudul Di Hati, yakni Tengku Shafick, termakan hujatan warganet.

“Terus, ada juga kejadian lucu pas kemarin rekaman. Bang Shafick bilang, bang Shafick ini termakan sama berita hoax di luar sana kayak Mayang enggak bisa nyanyi, Mayang suaranya jelek gitu,” kata Mayang.

Tengku Shafick mengaku awalnya memberikan stigma negatif terhadap suara Mayang. Yang pasti dia tahu, Mayang adalah adik dari mendiang Vanessa.

“Jadi, saya memang tahu Mayang, adiknya Vanessa. Cuma, enggak ngikutin secara sosial medianya gitu,” ucap Shafick.

“Katanya desas-desusnya enggak bisa nyanyi, makanya saya sempet nanya. Di luar pun saya enggak tahu. Akhirnya, saya terhasut dengan netizen di luar sana,” imbuhnya.

Ternyata, itu tidak benar. Setelah mendengar langsung, Shafick menganggap suara Mayang bagus.

“Nah, pas rekaman, pas dia nyanyi gitu, terus tiba-tiba, ‘Ih, bagus ternyata. Terus kenapa dibilang jelek?’,” ujarnya.

“Makanya saya bilang ke Mayang, ‘Mayang, ini saatnya kamu menunjuk ke publik bahwa kamu memang punya talenta, terus belajar musik,” pungkasnya.

Seperti diketahui, Nicky Tirta dan Mayang telah merilis lagu baru berjudul Di Hati. Lagu ini akan dirilis pada Jumat, 25 November 2022 pukul 17.00 WIB. Dengan lagu ini, Mayang ingin menjawab semua hujatan tentang stigma negatif tentang suaranya.

Tonton video musik Nicky Tirta dan Mayang yang berjudul Di Hati di bawah ini:

Nicky Tirta & Mayang Fitri - Di Hati (Official Music Video)

Related posts