JAKARTA – Komika dan sutradara Ernest Prakasa juga menyoroti kabar tentang Mulan Jameela yang akhir-akhir ini ramai diperbincangkan. Istri Ahmad Dhani itu melontarkan kritikan soal kompor induksi di rapat DPR.
Ernest kemudian menanggapi kabar tentang Mulan melalui tweet Twitter-nya. Sutradara Cek Toko Sebelah membalas salah satu akun berita online yang memuat berita Mulan.
“Tumben bener,” tulis Ernest seperti dikutip di Twitter pribadinya, Sabtu (24/9/2022).
Tweet Ernest mendapat banyak komentar dari netizen.
“Yang ini relate sama kegelisahan dia koh,” kata kenxxx.
“Pengalaman dagang cilok kepake juga,” kata _kanxxx.
“Kalau nyimak dari jauh-jauh hari memang Mulan ini berani kritik kebijakan yang tidak pro rakyat,” kata putxxx.
Nama Mulan Jameela belakangan terakhir menjadi perbincangan publik setelah meminta konversi kompor LPG dengan kompor induksi dikaji lebih dalam oleh pemerintah. Anggota Komisi VII itu menyatakan kompor induksi belum tentu cocok digunakan di Indonesia.
Menurut ibu tiga anak itu, kompor induksi tak cocok digunakan untuk memasak masakan lokal Indonesia. Bahkan, Mulan mengaku di rumahnya sudah punya kompor listrik tapi masih juga menggunakan kompor gas. Pasalnya, lebih cocok memasak pakai kompor gas.
Mulan berkaca pada rumahnya yang ada di Cisarua. Di rumahnya itu, aliran listriknya tidak stabil. Ketika mencoba menggunakan kompor induksi, katanya malah tidak kuat.
“Jadi saya juga ada pengalaman ini saya punya rumah di Cisarua. Saya punya kompor listrik di sana, karena listrik nggak stabil kayak di kota itu kompornya rusak. Padahal, nggak diapa-apain cuma karena listrik nggak stabil,” cerita Mulan.